Daftar Pustaka merupakan suatu susunan tulisan yang terletak di bagian akhir sebuah karya tulis ilmiah yang berisi judul tulisan, nama penulis, penerbit, tempat dan tahun terbit. Daftar Pustaka ini umumnya digunakan sebagai sumber dan rujukan penulis dalam menulis karya ilmiah.
Pada Artikel kali ini saya akan berbagi cara membuat daftar pustaka otomatis dengan menggunakan fitur bibliography yang ada pada Microsoft Word. Bagaimana cara membuatnya? yuk disimak.
Pertama, buka Microsoft Word, disini saya menggunakan Microsoft Word 2010, jika yang kalian puna 2007, 2013 atau 2017 itu juga bisa kok.
Di atas terdapat 2 panel. Pada panel kiri terdapat Master List, yaitu daftar source/sumber yang pernah kita buat sebelumnya. Sedangkan pada panel kanan terdapat panel Current List, yaitu daftar sumber utnuk dokumen yang akan kita buat. Jika kita ingin menggunakan kembali daftar sumber yang sudah kita buat sebelumnya, kita tinggal pilih sumber yang akan kita gunakan lalu klik Copy -> maka sumber yang kita pilih akan masuk ke Current List.
3. Untuk membuat sumber baru klik New...
Di bagian Create Source ini terdapat form isian, untuk memilih sumber yang kita inginkan pilih Type of Source, Di sana terdapat beberapa pilihan sumber, antara lain, jurnal, buku, report, web, interview dll. form isian akan berubah sesuai dengan Type of Source yang kita pilih.
4. Pada kotak dialog Edit Source, isikan sesuai dengan sumber yang akan anda gunakan. Di bawah ini merupakan contoh sumber buku yang saya gunakan.
5. Pada Source Manager di sebelah kanan akan muncul sumber yang baru saya buat.
lakukan hal yang sama seperti tadi jika kita ingin menambahkan sumber lagi.
6. Sekarang tempatkan daftar pustaka yang baru saja kita buat tadi.
7. Masukan daftar pustaka yang telah kita buat tadi dengan memilih References > Bibiliography > Insert Bibliography.
8. Dan daftar pustaka yang telah kita buat akan terindeks secara otomatis.
Bagaimana? cukup gampang bukan cara membuatnya? kita hanya perlu memasukan data-data sumber dan daftar pustaka akan terindeks secara otomatis, jadi tidak perlu khawatir jika kita lupa format daftar pustaka.
Jika ada yang lebih mengetahui semua fitur-fiturnya silahkan tulis di kolom komentar ya.
Terima kasih. Selamat mencoba!
sc: Mari Berbagi
Post a Comment
Post a Comment